TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 4:15-16

Konteks
4:15 Maka engkau harus berbicara kepadanya dan menaruh perkataan itu ke dalam mulutnya; h  Aku akan menyertai lidahmu dan lidahnya dan mengajarkan kepada kamu apa yang harus kamu lakukan. 4:16 Ia harus berbicara bagimu kepada bangsa itu, dengan demikian ia akan menjadi penyambung lidahmu i  dan engkau akan menjadi seperti Allah baginya. j 

Mazmur 82:6

Konteks
82:6 Aku sendiri telah berfirman: "Kamu adalah allah 1 , c  dan anak-anak Yang Mahatinggi kamu sekalian. --

Yeremia 1:10

Konteks
1:10 Ketahuilah, pada hari ini Aku mengangkat engkau atas bangsa-bangsa t  dan atas kerajaan-kerajaan untuk mencabut u  dan merobohkan 2 , untuk membinasakan dan meruntuhkan, untuk membangun dan menanam. v "

Yohanes 10:35-36

Konteks
10:35 Jikalau mereka, kepada siapa firman h  itu disampaikan, disebut allah--sedang Kitab Suci tidak dapat dibatalkan i --, 10:36 masihkah kamu berkata kepada Dia yang dikuduskan j  k  oleh Bapa dan yang telah diutus-Nya ke dalam dunia: l  Engkau menghujat Allah! Karena Aku telah berkata: Aku Anak Allah? m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[82:6]  1 Full Life : KAMU ADALAH ALLAH.

Nas : Mazm 82:6

Istilah "allah" (Ibr. _elohim_) mungkin mengacu kepada tokoh-tokoh pemimpin dan hakim Israel yang ditugaskan sebagai wakil Allah dalam melaksanakan keadilan, melindungi yang lemah, dan menolong membebaskan mereka dari para penindas. Istilah ini sama sekali tidak berarti bahwa manusia berkemungkinan menjadi allah, tetapi hanya bahwa mereka dapat menjadi wakil Allah dengan kuasa dan wibawa untuk menjatuhkan hukuman dan melaksanakan keadilan

(lihat cat. --> Yoh 10:34).

[atau ref. Yoh 10:34]

[1:10]  2 Full Life : UNTUK MENCABUT DAN MEROBOHKAN.

Nas : Yer 1:10

Berita Yeremia mengandung unsur-unsur hukuman dan pemulihan; akan tetapi, karena kedudukannya dalam sejarah Yehuda, berita itu terutama berfokus kepada hukuman dan malapetaka. Bangsa Israel yang rusak harus dirobohkan sebelum Allah dapat menanam dan membangun kembali.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA